Empat Pemain Top Dunia Ini Telah Menunaikan Rukun Islam Kelima

Empat Pemain Top Dunia Ini Telah Menunaikan Rukun Islam Kelima
Empat Pemain Top Dunia Ini Telah Menunaikan Rukun Islam Kelima (berhaji) Sebagai muslim, maka salah satu kesempurnaanya adalah ketika dapat menunaikan semua rukun Islam. Salah satu rukun Islam yang menuntut pengorbanan semua hal adalah ibadah haji. Rukun Islam yang kelima ini, tentu menjadi dambaan setiap muslim sekaligus kewajiban yang akan melekat kepada mereka yang dimampukan oleh Allah.
Kegiatan ini biasanya dimulai pada 8 Zulhijah (dalam kalender Islam) dengan ditandai umat Muslim bermalam di Mina kemudian dilanjutkan dengan wukuf di Pada Arafah pada 9 Zulhijah. Ibadah haji diakhiri dengan melempar jumrah, atau melempar batu dengan maksud menghajar setan pada 10 Zulhijah. Ini adalah ibadah yang menuntut kekuatan fisik, kesiapan ilmu, dan kemampuan biaya. Dalam ibadah haji ini, umat Islam dari seluruh penjuru dunia berkumpul jadi satu di dua kota suci umat Islam, Mekah dan Madinah.
Berkaitan dengan ibadah haji, ternyata empat pemain sepak bola muslim papan atas dunia juga sudah menunaikan rukun Islam kelima ini. Siapakah mereka?

Nicolas Anelka

Ia adalah mantan pemain Timnas Prancis, Nicolas Anelka atau yang kini bernama Abdul Salam Bilal Anelka memang diketahui sebagai umat Muslim. Pada Januari 2010, Anelkan melakukan ibadah haji. Baginya, agama yang dianutnya telah memberikan banyak membantu dia dalam mengarungi kehidupan sehari-hari.

Hamit Altintop

Mantan gelandang Bayern Munchen tersebut diketahui melaksanakan ibadah haji pada Januari 2009 bersama dengan rekannya, Franck Ribery.

Franck Ribery

Selain berhaji bersama Hamit, Franck Ribery juga melakukan ibadah umrah ketika klubnya, Bayern Muenchen telah menjalani pertandingan persahabatan di Jeddah, Arab Saudi.
Pemain yang memiliki nama Islam Bilal Yusuf Muhammad mengakui bahwa Islam telah mengajarkan ketabahan dalam menjalani kehidupannya yang sangat keras.

Zinedine Zidane

Pada Januari 2004, Zinedine Zidane mengalami cedera lutut. Karena tidak bisa memperkuat klubnya saat itu, Real Madrid, dia pun memutuskan untuk pergi ke Mekkah, Arab Saudi untuk menjalankan ibadah haji bersama sang istri, Veronica.
Berdasarkan keterangan dari laman informasi haji di Arab Saudi menyebutkan, legenda Timnas Prancis itu melaksanakan ibadah haji pada tanggal 29 Januari 2004. Sayangnya, kegiatan anak dari Ismail itu selama ibadah haji lumut dari pemberitaan media. Pria kelahiran Marseille, Prancis, 23 Juni 1972 itu berasal dari keluarga imigran Muslim keturunan Aljazair yang dikenal taat dalam menjalankan salat lima waktu meskipun hidup di tengah-tengah masyarakat Barat yang sekuler.
sumber: iberita.com
Previous
Next Post »